5 contoh karangan Narasi Pendek dan penjelasannya secara Singkat dan Lengkap

Halo sobat belajar semua kali ini kami akan membagikan 5 contoh karangan Narasi Pendek dan penjelasannya secara Singkat dan Lengkap serta di rinci dengan baik agar pembaca bisa memahaminya dengan baik Ok!!
5 contoh karangan Narasi Pendek dan penjelasannya secara Singkat dan Lengkap
www.prestasisiswa.com

Silahkan membaca

Menurut isinya karangan dibedakan menjadi lima jenis yaitu:
1)    Narasi à  karangan yang berisi cerita. Karangan ini terdiri atas rangkaian peristiwa yang sambung menyambung membentuk alur cerita. Contoh: cerpen,novel, roman, drama, sejarah.

2)    Deskripsi à karangan yang berisi gambaran tentang suatu objek agar seolah-olah objek tersebut terlihat atau terasa oleh pembacanya. Contoh: karangan yang melukiskan keindahan alam, lingkungan atau seseorang.

3)    Eksposisi à karangan yang berisi pemaparan tetang suatu masalah, pengertian, konsep atau proses. Dalam eksposisi diperlukan pengamatan atau penelitian agar bahan dan fakta dibutuhkan lengkap. Penulisan eksposisi memerlukan ketrampilan menganalisis dan mensintesis data dan fakta pendukung. Contoh: proses pembuatan tahu, proses memperbaiki karburator, cara berternak ikan.

4)    Argumentasi à karangan yang bersisi pendapat opini yang dikuatkan dengan alasan, contoh/bukti sehingga orang lain meyakini kebenarannya. Melalui karangan argumentasi kita membuktikan sesuatu. Dengan penelitian dan pengamatan, dengan analisis dan sintesis kita mengumpulkan fakta, angka-angka, diagram, grafik dan lain-lain untuk membuktikan bahwa pendapat kita benar.

5)    Persuasi à karangan yang berisi bujukan untuk berbuat sesuatu. Oleh karena itu, selain dikemukakan fakta yang meyakinkan pembaca, dalam karangan persuasi juga dipergunakan pernyataan yang mengandung sugesti

Contoh 5 Paragraf Narasi Singkat – Dalam  mata pelajaran B.Indonesia, kita mengenal adanya jenis – jenis paragraf, salah satunya adalah paragraf narasi.
Paragraf narasi merupakan salah satu dari beberapa jenis paragaf seperti paragraf deskripsi, paragraf argumentasi, paragraf eksposisi, dan paragraf persuasi. Pengertian paragraf narasi sendiri merupakan sebuah karangan cerita yang terjadi dalam waktu tertentu baik sekarang maupun lampau.
Paragraf narasi ini berguna untuk menandai topik baru, atau mengembangkan lebih lanjut topik sebelumnya dan menambahkan peristiwa penting supaya lebih rinci.
Mungkin kalau sudah paham mengenai pengertian paragraf narasi lebih baik kita kasih contoh paragraf narasi singkat supaya lebih jelas lagi.
Tukiran, 49, warga Desa Jatipuro, Kecamatan Trucuk, Klaten, Jawa Tengah, ditangkap karena mengedarkan uang palsu, kemarin. Selain menangkap tersangka, petugas juga menyita barang bukti uang palsu pecahan Rp100 ribu senilai Rp1,5 juta. Tersangka yang berprofesi tukang kayu ditangkap anggota Kepolisian Sektor (Polsek) Trucuk dan kini ditahan di Kepolisian Resor (Polres) Klaten. Penangkapan dilakukan berkat laporan masyarakat tentang beredarnya uang palsu pecahan Rp100 ribu di Desa Kalikebo, Trucuk. Berdasarkan informasi itu Tukiran ditangkap saat membeli rokok di toko dengan menggunakan uang palsu pecahan Rp100 ribu sebanyak 15 lembar. Kepada polisi, Tukiran mengaku telah tiga kali mengedarkan uang palsu, yaitu di Kalikebo, Srago, dan Jimbung. Hal itu dilakukan karena terdesak kebutuhan untuk membayar angsuran kredit sepeda motor.

Contoh 2 –- narasi tentang Liburan
Pengunjung pantai di hari senin ini cukup banyak apalagi pada saat liburan. Karena pada saat liburan biasanya banyak pengunjung yang datang bersama keluarga mereka sekedar untuk bermain, berwisata kuliner atau mengendarai kuda menyusuri tepi pantai.
Matahari sudah mulai meninggi dan terik matahari terasa sampai  membakar kulit. Saya mulai beranjak pergi ke tempat yang teduh untuk menghindari terik matahari. Orang-orang yang sejak tadi berada di sekitar pantai sudah tidak tampak lagi. Tidak terasa sudah hampir tiga jam saya bermain-main, duduk di tepi pantai dan saya harus segera kembali ke penginapan. Saya sangat senang bisa berlibur ke pantai menikmati indahnya suasana pantai.

          Contoh 3 – Narasi tentang Pengalaman Hidup
          Hari Minggu ini begitu melelahkan bagiku. Jika pagi hari, banyak remaja yang menghabiskan untuk bersantai dan pergi jalan-jalan bersama temannya, tidak berlaku bagiku. Pukul 5 pagi, aku harus bangun dan membantu ibuku memasak untuk keluarga dan setelahnya aku harus menemani adik-adik bermain sampai lelah dan tidur.

Contoh 4 – Narasi Tentang Pengalaman Ke pantai
Tepat ketika tanggal 10 Maret, sekolahku libur selama sembilan hari dan akan berakhir pada tanggal 18 Maret. Aku dan seluruh keluargaku tidak menyia-nyiakan waktu ini untuk mengadakan liburan keluarga. Ketika itu aku memilih berlibur ke Pantai Parangtritis. Pagi-pagi aku telah berbenah dan menyiapkan semua perbekalan yang nantinya diperlukan. Sepanjang perjalanan, aku iringi dengan nyanyian lagu riang. Betapa senangnya aku ketika sampai di pantai tersebut. Dengan hati suka ria, aku sambut Pantai Parangtritis dengan senyumku. Pantai Parangtritis, pantai nan elok yang menjadi favoritku. Tanpa menyia-nyiakan waktu, aku mengajak kakakku untuk bermain air. Kuambil air dan aku ayunkan ke mukanya. Dengan canda tawa, kami saling berbalasan. Puas rasanya, terasa hilang semua kepenatan karena kesibukan tiap harinya. Di sana, aku dan seluruh keluargaku saling berfoto-foto untuk mengabadikan momen yang indah ini. Tak terasa waktu berjam-jam telah kuhabiskan disana. Hari pun mulai sore menandakan perpisahan dan kembali pulang. Tak rela rasanya kebahagiaan ini akhirnya selesai. Dalam benakku, aku kan kembali esok.

Contoh 5 – Narasi Tentang pengalaman Berenang
Aku sedang berenang. Hingga kutemui dia telat walau hanya 10 menit dari jadwal. Setelah bertemu, aku dan dia berenang bersama. Melakukan berbagai gaya yang kami bisa, dan berlatih gaya-gaya renang yang belum dikuasai. Lalu kutatap wajahnya dan senyum nya yang memikat hati. Pada akhirnya aku mulai mulai salah tingkah dan hati ini pun berdebar-debar.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »